Partai Golkar pastikan membuka pintu koalisi selebar-lebarnya dengan partai manapun. Tidak terkecuali bersama partai politik pecahan atau sempalan dari Partai Golkar.
- Golkar Surabaya Turut Sukseskan Pemecahan Rekor MURI Senam Serentak Nasional
- Sore Nanti, Elite PKS Sambangi Markas Golkar Membawa Misi Koalisi
- PKB PDKT ke NasDem, PKS dan Beberapa Parpol di Kota Probolinggo
Begitu ditegaskan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia dalam webinar bertajuk "Dua Dasawarsa Kemenangan Golkar 2004-2024", Sabtu pagi (16/10).
"Jadi siapa saja kita masih terbuka ya apalagi kita pernah memang punya sejarah bersama misalnya dengan partai-partai tadi dulu pernah bersama sama di Golkar," kata Doli.
Dijelaskan Doli, dibukanya pintu koalisi itu, mengingat masih adanya kesamaan platform organisasi dan cara pandang politik dengan pecahan Partai Golkar.
"Jadi sangat mungkin terjadi terbuka dan saya kira akan lebih mudah karena kita sama sama punya platform yang sama saya kira bisa terjadi," terangnya.
Potensi koalisi itu, lanjut Ketua Komisi II DPR RI ini, memang tidak mudah jika bersatu dengan partai-partai pecahan seperti Gerindra dan NasDem. Bagi Doli, baik Gerindra dan NasDem punya keinginan yang berbeda dengan Golkar.
"Tapi setidaknya ya karena kita punya platform yang sama sejak dulu ya tentu dalam momentum-momentum politik tertentu kita bisa membangun visi bersama," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Janji Jokowi Ekonomi Indonesia akan Meroket, PKS: 10 Tahun Stagnan
- Bawaslu Jember Temukan 2 Dugaan Pelanggaran Pidana Pemilu Selama Masa Kampanye 2024
- Netizen Puji Penampilan Emil Dardak di Debat Kedua: Rakyat Jawa Timur Simpati