Ikut Sukseskan Pilkada- KPU Banten Apresiasi Peran Media Massa

RMOLBanten. KPU Banten memberikan apresiasi kepada media massa yang sudah ikut membantu menyukseskan penyelenggaraan Pilkada se-,rentak di Banten, termasuk di Kabupaten Lebak.


Kata Wahyul, pihaknya juga mengapresiasi peran KPU Lebak dalam menjalin kerjasama yang baik dengan media massa yang ada di KAbupaten Lebak khususnya dan di Banten umumnya, bahkan media massa nasional, baik secara personal dengan wartawannya ataupun dengan perusahaan medianya.

"Dan saya fikir kegiatan media gathering ini juga merupakan salah satu bentuk kerjasama antara KPU Lebak dengan temen-temen wartawan atau media yang ada di Lebak," katanya.

Apalagi kata Wahyul, kegiatan media gathering ini juga tidak hanya diisi acara yang bersifat hiburan dan menjalin kebersamaan antara KPU Lebak dengan para wartawan, namun juga diisi dengan kegiatan yang bersifat dialogis untuk kemajuan bersama dalam melaksanakan Tupoksi masing masing.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news