Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Timur Anik Maslachah mengatakan, pencopotan Abdul Kadir Karding dari posisi Sekjen sudah sesuai prosedur. Posisi Karding sendiri digantikan oleh Hanif Dhakiri yang juga menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja (Menaker).
- Jokowi Disarankan Tunjuk Birokrat Murni Pj Kepala Daerah, Bukan Timsesnya
- Emak-Emak Jember Kota Dorong Prabowo Jadi Presiden 2024-2029
- Parpol Tolak Revisi UU Pemilu Karena Tak Punya Riwayat Membangkang Pada Jokowi
Dia menjelaskan, sebagai kader di daerah, dirinya mendukung penuh keputusan sang Ketum Muhaimin Iskandar untuk melakukan rotasi pengurus. Dia mengklaim, keputusan itu diambil setelah ada rapat pleno. Menurut dia, penyegaran di tubuh partai adalah hal yang wajar.
"Apapun yang diputuskan kader kami siap untuk mengikuti, mengamankan dan melaksanakan,†tambahnya.
Anik meyakini, pencopotan Karding tidak akan mempengaruhi konsolidasi pemenangan partai di Pileg 2019.
"Amanah muktamar PKB itu hanya menentukan dewan syuro dan tanfids. Sedangkan cabinet termasuk sekjen ditentukan formatur. Penyegaran itu ditentukan pleno,†pungkasnya.[bdp
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wacana Duet Anies-AHY, Kader Demokrat Jatim: Rakyat Lebih Senang Karena Butuh Perubahan
- Airlangga Berharap Kader Partai Golkar Di Daerah Dukung Program PEN Pemerintah
- Muslim: Ganjar Disambut di Nasdem, Tapi Disambit di Partai Sendiri