PKS Yakin Prabowo Tetap Oposisi

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meyakini Gerindra dan Prabowo bakal tetap berada di luar pemerintahan, alias menjadi oposisi dalam periode kedua pemerintahan Joko Widodo.


Isu merapatnya Gerindra ke koalisi santer diberitakan usai Ketum Gerindra Prabowo Subianto bertamu ke kediaman Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Banyak kalangan menyebut, pertemuan itu adalah pintu masuk Prabowo dan Gerindra bergabung dalam pemerintahan. Sinyalemen lain adalah, Prabowo dikenal dekat dengan sosok Megawati, ditambah keduanya pernah maju sebagai capres dan cawapres pada Pilpres 2009.[aji]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news