Wakil Ketua Komisi B DPRD Jatim, Mahdi membawa ribuan ikan. Ribuan ikan sebagai oleh-oleh untuk rakyat di tengah pandemi Covid-19 itu, sebagai langkah mengampanyekan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan).
- Bersama Petani Probolinggo, Petrosida Gresik Panen Raya Jagung
- Setahun, 238 Balai RW di Surabaya Dimanfaatkan Tempat Sinau dan Ngaji Bareng
- DPRD Lamongan Setujui Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun 2020
Kampanye ini sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19, karena mengonsumsi ikan sangat baik untuk daya tahan tubuh (imunitas).
"Nutrisi pada ikan memang dibutuhkan oleh tubuh. Ikan mengandung protein tinggi, lemak omega 3, asam lemak tak jenuh, vitamin A, D, B6, dan B12, serta mineral yang semuanya baik untuk daya tahan tubuh," jelas Mahdi seperti dikutip Kantor Berita RMOJatim saat melakukan Kampanye Germarikan di Desa Bulang Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo, Kamis (14/05) siang.
Menurut Politisi Partai Persatuan Pembangunan ini menjelaskan, dengan rutin mengonsumsi ikan berarti membuat daya tahan tubuh meningkat. Dengan tubuh yang prima, tentunya tidak mudah terserang penyakit termasuk virus corona.
"Ini salah satu upaya karena makan ikan bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Makan ikan itu menyehatkan dan buat tubuh kita kuat," jelasnya.
Untuk mendapatkan manfaat terbaik, dia mengimbau masyarakat untuk memasak ikan dengan cara yang baik dan bersih. Di samping itu, masyarakat diajak melengkapi konsumsi ikan dengan sayur dan buah.
Sampai saat ini, memang belum ditemukan vaksin Covid-19. Sehingga ajakan makan ikan, sambung Mahdi sebagai langkah antisipasi penularan.
"Ini selanjutnya akan berlanjut di sejumlah titik lagi dengan menggandeng Dinas Perikanan Propinsi Jawa Timur dan Dinas Propinsi Kabupaten Probolinggo," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Ini Enam Taman di Surabaya yang Rusak Ulah Pencarian Koin Jagat
- Jaga Kestabilan Harga, Bupati Kediri Terjunkan Satgas Pangan
- Peringati Hardiknas Tahun 2023, Gubernur Khofifah Dorong Penurunan Stunting Melalui Gerakan Aksi Bergizi di Sekolah