Tiba di Tebu Ireng- Prabowo-Sandi Disambut Hangat Gus Sholah

Pasangan Calon Presiden - Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Salahuddin Uno mendapat sambutan hangat setibanya di Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang, Senin, (22/10). Prabowo-Sandi dijadwalkan akan mengikuti Apel Santri dan Napak Tilas Resolusi Jihad untuk memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2018.


Setibanya, Prabowo-Sandi melakukan ramah tamah terlebih dahulu di dalem kesepuluh atau rumah dinas Gus Sholah. Pertemuan yang digelar secara tertutup itu juga diikuti oleh Gus Irfan Yusuf (Gus Ipank), putra Gus Sholah.

Usai melakukan ramah tamah, Prabowo-Sandi bersama rombongan dijadwalkan akan ziarah kubur ke makam pendiri Nahdlatul Ulama (NU), KH. Hasyim Asy'ari, setalah itu Prabowo akan memimpin apel Santri di lapangan parkir makam KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) sebagai melanjutkan napak tilas melalui konvoi menuju Tugu Pahlawan Surabaya.

"Ini bagian dari keinginan pak Prabowo untuk enghormati peran ulama dan santri yang merebut sekaligus memperkenalkan kemerdekaan yang diperingati hari ini, atau hari santri," kata Ketua Harian Badan Pemenangan Provinsi Jatim, Anwar Sadad kepada Kantor Berita di lokasi.[bdp]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news