Bantu Masyarakat Saat Pandemi, Legislator Gerindra Wajib Berkantor Di Dapil

foto/rmoljatim
foto/rmoljatim

DPD Gerindra Jawa Timur menginstruksikan para anggota legislator untuk berkantor di Dapil mereka masing-masing selama pandemi Covid 19. Diharapkan, mereka bisa membantu meringankan beban masyarakat yang terpuruk akibat pandemi yang belum mereda.


"Saya sampaikan kepada anggota DPRD baik di provinsi maupun di tingkat kabupaten/kota, selama PPKM Darurat ini, berkantor di dapil masing-masing membantu warga," kata Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur Anwar Sadad saat membuka Diskusi Kamisan bertajuk 'Tetap Melayani Masyarakat ditengah PPKM Darurat', yang berlangsung secara daring, Kamis (8/7).

 Sadad mengatakan, situasi pandemi saat ini memang masih butuh perhatian. Karena itu, pihaknya melakukan terobosan untuk tetap memastikan pelayanan mereka sebagai wakil rakyat. 

"Sehingga, butuh terobosan. Jangan sampai warga yang terdampak itu, ditambah lagi dengan tidak optimalnya pelayanan," sambung Sadad yang juga Wakil Ketua DPRD Jatim. 

Politisi asal Pasuruan itu mengatakan, di masa PPKM Darurat ini kepekaan sosial harus terus ditanamkan. Jiwa gotong royong sebagaimana watak bangsa harus terus dilakukan. 

Aksi nyata masih terus dibutuhkan. Jika ada yang kesulitan maka harus dibantu. Nah, dengan berkantor di dapil masing-masing upaya demikian dianggap bisa terus dilakukan. 

"Meringankan beban mereka, misalnya bakti sosial dan semacamnya," ungkap Sadad. 


ikuti update rmoljatim di google news