Mall Di Kediri Tolak Ratusan Pengunjung Tanpa Aplikasi Peduli Lindungi

Masyarakat Download Aplikasi PeduliLindungi
Masyarakat Download Aplikasi PeduliLindungi

Seminggu penerapan aplikasi PeduliLindungi di beberapa Mall di Kota Kediri, membuat management Mall menolak ratusan pengunjung Mall yang belum mempunyai aplikasi PeduliLindungi.


Management Mall terpaksa menolak, lantaran pengunjung Mall tidak mempunyai aplikasi PeduliLindungi, karena gawainya yang tidak support dengan aplikasi. Kemudian, ada pengunjung Mall yang beralasan tidak bisa menggunakan aplikasi PeduliLindungi, serta belum download aplikasi PeduliLindungi. 

Aan Triwahyuni Markom Manager Kediri Town square mengatakan, selama penerapan aplikasi PeduliLindungi, dirinya telah menolak pengunjung Mall sebanyak 50%. Pihaknya juga harus menyiapkan SDM untuk membantu pengunjung Mall, yang masih banyak belum memahami aplikasi PeduliLindungi. 

"Memang dalam seminggu penerapan aplikasi PeduliLindungi, kami dari pihak Mall menolak pengunjung masuk Mall sebanyak 500 orang. Kebanyakan, mereka belum mempunyai aplikasi PeduliLindungi. Selain itu, pengunjung juga banyak yang belum memahami aplikasi PeduliLindungi," Kata Aan Kepada Kantor Berita RMOL Jatim, Selasa (14/9). 

Aan menambahkan, jika dibandingkan dengan PPKM Level darurat, pengunjung Mall sudah mulai meningkat. Hanya saja, peningkatan pengunjung Mall tersebut tidak dibarengi dengan pemahaman masyarakat terhadap aplikasi PeduliLindungi. Sehingga, bagi Mall yang sudah menyiapkan aplikasi PeduliLindungi, masih harus menolak pengunjung Mall yang belum mempunyai Aplikasi PeduliLindungi.