Buru Pengunjung Alun-alun Jember yang Tak Pakai Masker, Bupati Hendy: Pandemi Covid-19 Belum Berakhir

Bupati Hendy melihat pelanggar prokes saat di tes swab/RMOLJatim
Bupati Hendy melihat pelanggar prokes saat di tes swab/RMOLJatim

Tim Satgas penanganan Covid 19 Kabupaten Jember terus memburu pengunjung tak bermasker yang nongkrong di Alun-alun Kota Jember.


Hasilnya, pada Senin malam (25/10), tim Swan Hunter yang dipimpin Bupati Jember Hendy Siswanto berhasil menjaring 20 orang yang tidak bermasker 

"Pandemi covid masih ada dan Jember masuk level 3," kata Bupati Hendy, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Meski dengan nama swab Hunter, namun pelaksanaan kegiatan tersebut dilakukan secara humanis. 20 orang yang terjaring, tidak bermasker langsung mengikuti antigen secara sukarela. Bahkan jika negatif langsung diberi hadiah dan langsung pulang.

"Sebagai Ketua Satgas Covid 19 Kabupten Jember, saya ingin menyapa masyarakat, sekaligus melakukan edukasi protokol kesehatan pencegahan covid 19," katanya, dengan meminta masyarakat tidak lengah dan tetap mematuhi prokes.

Hal senada disampaikan Kasi Pembinaan, Pengawasan, dan Penyuluhan Satpol PP Kabupaten Jember, Erwin Prasetyo. Dia menjelaskan, operasi penegakan disiplin tersebut berdasarkan Inmendagri 53 tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3, Level 2, dan Level 1 Covid-19 di Wilayah Jawa dan Bali.

"Petugas yang terlibat, terdiri dari 1 Regu TNI, 1 Regu Polri, 1 Regu Pol PP dan 2 petugas Dinkes," katanya. 

Erwin menjelaskan, operasi dimukai sekitar pukul 8 malam, Tim dibagi 3 yakni tim Penjaring, Tim SWAB dan Tim Sosialisasi. 

"20 orang terjaring dan sudah menjalani Swab, hasilnya semuanya negatif," pungkasnya.