Firli Bahuri Bantah KPK Operasi Senyap di Bangkalan Madura

firli bahuri/net
firli bahuri/net

Kabar adanya kegiatan tangkap tangan di daerah Bangkalan, Jawa Timur pada Senin (25/7) dibantah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).


Bantahan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua KPK, Firli Bahuri saat ditanya kabar operasi senyap di Bangkalan, Jawa Timur.

"Enggak ada, enggak ada (kegiatan tangkap tangan di Bangkalan)," ujar Firli di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa siang (26/7).

Meski tak ada operasi senyap, Firli membenarkan jajarannya melakukan giat di Bangkalan, yakni pemeriksaan beberapa orang untuk mendalami sebuah perkara.

"Memang KPK melakukan kegiatan di Jawa Timur, dalam rangka pemeriksaan saksi dalam satu perkara. Itu saja," pungkas Firli.

Sebelumnya, beredar kabar bahwa KPK melakukan kegiatan tangkap tangan di Jawa Timur. Dari informasi yang beredar, ada tiga pejabat Pemkab Bangkalan yang dibawa ke Polda Jatim terkait dugaan gratifikasi.