AKBP Eva Guna Pandia Siap Jogo Tulungagung

Polda Jawa Timur menggelar serah-terima jabatan sebanyak 32 kapolres jajaran dan perwira menengah (pamen).


Alumni Akpol 2000 itu menempati jabatan baru sebagai Kapolres Tulungagung, Jawa Timur.

Mantan Kasatlantas Polrestabes Surabaya itu dengan tegas siap untuk menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Tulungagung.

"Siap Jogo Tulungagung,” kata Pandia kepada Kantor Berita RMOLJATIM, sesaat lalu, Senin (23/9).

Pria dengan wajah ramah dan senyum yang selalu mengembang itu menyatakan syukur atas amanah yang diberikan kepadanya.

Berdasarkan Surat Nomor: ST/2317/IX/KEP./2019 yang dikeluarkan tanggal 2 September 2019, AKBP Eva Guna Pandia diangkat menjadi Kapolres Tulungagung dan menggantikan AKBP Tofik Sukendar.[bdp

ikuti terus update berita rmoljatim di google news