Kabar masuknya Muhaimin Iskandar dalam daftar 5 besar kandidat bakal calon wakil presiden Ganjar Pranowo disikapi dengan tenang oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Karena bagaimanapun PKB sudah menjalin hubungan cukup lama dengan Partai Gerindra dalam menghadapi Pemilihan Presiden 2024.
- Respon Cak Imin soal Rencana Pemberian Gelar Pahlawan Soeharto: Kita Pasrah!
- Cak Imin: Kasus Penembakan PMI di Malaysia Harus Diusut Tuntas
- Cak Imin Minta Kapolri Usut Tuntas Kasus Penusukan 2 Santri Krapyak
Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, menuturkan apresiasinya sang ketua umum masuk daftar kandidat Ganjar. Namun PKB tidak akan serta merta berpaling dari Gerindra.
"Gus Muhaimin ada di 5 besar, tentu kami juga harus mempertimbangkan hubungan yang 11 bulan bersama Gerindra," kata Jazilul kepada wartawan, Selasa (25/7).
Menurutnya, Cak Imin saat ini tengah menanti dan menunggu kabar baik terkait relasi dua partai di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) terkait capres dan cawapres.
"Kalau usia kehamilan, 11 bulan harusnya sudah cesar kalau belum lahir. Tapi Gus Muhaimin masih sabar menunggu takdir," ujarnya.
Jazilul juga belum dapat memastikan kapan pengumuman pasangan calon presiden dan calon wakil presiden dari KKIR.
"Apakah nanti, entah 11 bulan lebih berapa hari, kemudian muncul keputusan bersama Gerindra atau Pak Prabowo," tutupnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Ganjar Tak Tertarik Bahas Polemik Ijazah Palsu Jokowi
- Respon Cak Imin soal Rencana Pemberian Gelar Pahlawan Soeharto: Kita Pasrah!
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran