Partai Demokrat resmi mendukung bakal pasangan Cagub-Cawagub Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak pada Pilgub Jatim 2024.
- Kawal Kepentingan Rakyat Dan Program Khofifah-Emil, Fraksi Demokrat DPRD Jatim Gelar Diskusi Bulanan Libatkan Tenaga Ahli
- Selaras Dengan Cita-Cita Prabowo, Fraksi PAN DPRD Jatim Dukung Program Ketahanan Pangan Khofifah-Emil
- Ucapkan Selamat atas Pelantikan Khofifah-Emil Periode Kedua, Fraksi Demokrat Siap Kawal dan Sukseskan Program Pemerintahan
Rekomendasi dukungan diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY di markas Partai Demokrat, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (10/7).
"Sepak terjang Bu Khofifah, titian karirnya luar biasa. Politisi perempuan paling lengkap," kata AHY mengawali sambutannya.
Putra sulung Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu juga memuji kiprah Emil Dardak yang notabene kader Partai Demokrat. AHY meyakini pasangan ini sangat ideal dan akan saling melengkapi.
"Insya Allah lima tahun ke depan Jawa Timur semakin sukses dan sejahtera rakyatnya. Oleh karena itu partai Demokrat dengan bangga menyerahkan dukungan ini kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebagai bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Timur," tukas AHY.
Selain memberikan dukungan kepada Khofifah-Emil, partai berlambang bintang mercy itu juga menyerahkan dukungan kepada bakal Cagub dan Cawagub Sulawesi Utara Elly Engelbert Lasut dan Mikaela, serta bakal pasangan Cagub dan Cawagub Sulawesi Tenggara Lukman Abunawas dan Laode Ida.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- SBY Kembali Duduki Ketua Majelis Tinggi Demokrat Periode 2025-2030
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Kawal Kepentingan Rakyat Dan Program Khofifah-Emil, Fraksi Demokrat DPRD Jatim Gelar Diskusi Bulanan Libatkan Tenaga Ahli