Pengamat politik dari Univeritas Trunojoyo Madura Surokim Abdussalam mengatakan, Soekarwo ingin Demokrat Jawa Timur memperoleh efek ekor jas atau coattail effect dari pemilih Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Menurut dia, dengan mendukung Jokowi, Soekarwo berharap elektabilitas Demokrat di Jatim akan terkerek naik.
- Hadapi Pileg 2024, Demokrat Jatim Maksimalkan Serangan Udara Dan Darat
- Minta Video Josep Tidak Disebar, PA 212: Biar Nggak Ketularan Gilanya
- Muslim Aebi: Turunkan BBM atau Jokowi Turun
Surokim mengatakan, dukungan Soekarwo juga akan menimbulkan efek positif bagi Jokowi-Ma'ruf Amin. Soekarwo punya basis massa kuat di Jatim yang akan menaikkan elektabilitas Jokowi-Maruf Amin.
"Pakde memiliki jaringan birokrasi, partai, dan juga kultural yg merata di Jatim dan sudah terbukti dari pilkada ke pilkada dukungan pakde selalu signifikan,†katanya.
Dia mengatakan, dukungan kepada Jokowi itu memang merusak citra partai demokrat di level nasional. Akan tetapi, kondisi itu menguntungkan karena akan menaikkan elektabilitas Demokrat di Jatim.
"Dukungan pakde untuk Jokowi memang akan merugikan demokrat dilevel nasional, tapi itu pilihan terbaik dari alternatif yg tersedia di Jatim untuk juga menyelamatkan demokrat Jatim dalam Pileg,†tambahnya.[bdp]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Epidemiolog Sebut Penerapan PPKM Level 3 di Seluruh Indonesia Saat Nataru Ketakutan Berlebihan!
- AHY Tak Merasa Sedang Digoda Gerindra
- Disindir Punya 'Menteri Serba Bisa', Semua Jabatan Mending Diisi Luhut