Kejahatan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) di Indonesia hingga saat ini masih menjadi momok karena tak sedikit pejabat pemerintahan eksekutif, legislatif, yudikatif, hingga pengusaha pun banyak yang terjerat.
- Bahlil dan Sri Mulyani Bisa Runtuhkan Kepercayaan Rakyat Pada Prabowo
- JMSI Malang Raya Perkuat Sinergi Tingkatkan Kesejahteraan Warga Malang
- Menteri HAM Natalius Pigai: Lewat Kritik, Media Dapat Mengisi Ruang Kosong Pemerintahan
Merespons kondisi itu, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI, Firli mengajak elemen masyarakat, seluruh anak bangsa, dan insan pers merapatkan barisan serta menyatukan komitmen untuk memberantas korupsi.
"Kita paham bahwa pemberantasan korupsi itu tidak ditangani atau dijalankan oleh KPK saja," kata Firli usai menghadiri 'Dialog Orkestrasi dan Trisula Pemberantasan Korupsi' bersama JMSI di Hotel Horizon, Kota Bandung seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (21/1).
Menurut Firli, jika upaya dilakukan secara konsisten, kondisi tidak adanya korupsi di Indonesia dapat terwujud. Dampak baiknya, legislatif, eksekutif, yudikatif, partai politik, BUMN, BUMD, dan seluruh pelaku usaha harus bebas dari praktik korupsi.
"Sehingga, pada suatu saat kita sama-sama mewujudkan tujuan negara salah satunya dengan tidak boleh ada lagi korupsi di lini kekuasaan," lanjutnya.
Di samping itu, Firli mengapresiasi Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) karena baru 2 tahun didirikan sudah terbentuk di 31 pengurus daerah.
Apresiasi Firli itu berdasarkan kesaksiannya dalam setiap pengukuhan pengurus daerah JMSI Jabar periode 2020-2025.
"Saya kira JMSI akan memberikan peran besar dan memiliki strategi di hati rakyat dalam rangka mewujudkan tujuan negara," tuturnya.
Bahkan, menurut Firli, peranan media tidak hanya sekadar distribusi informasi. Akan tetapi, peranan yang jauh lebih besar adalah mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengubah peradaban manusia agar lebih baik.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Bahlil dan Sri Mulyani Bisa Runtuhkan Kepercayaan Rakyat Pada Prabowo
- JMSI Malang Raya Perkuat Sinergi Tingkatkan Kesejahteraan Warga Malang
- Menteri HAM Natalius Pigai: Lewat Kritik, Media Dapat Mengisi Ruang Kosong Pemerintahan