Sejumlah warga sekitar Kampus Jember, digegerkan dengan penemuan mahasiswi dan bayinya tewas di kamar kostnya di jalan Sumatera kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember. Korban berinisial JA (24) wanita asal Kabupaten Demak, Jawa Tengah, seorang mahasiswi dari perguruan tinggi ternama di Jember.
- Trauma Belum Usai, Gempa Bumi Kembali Guncang Malang
- Geger, Sepasang Muda Mudi di Jember Live Video Mesum di Media Sosial
- Peringatan Dini BMKG, Trenggalek Dilanda Cuaca Ekstrem
"Benar telah ditemukan jazad wanita. Dia adalah seorang mahasiswi salah satu perguruan tinggi ternama di Jember, ucap Kasat Reskrim Polres Jember, AKP Abid Uais Al-Qarni Aziz, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin (21/10).
Dia menjelaskan mendapatkan laporan penemuan mayat perempuan muda sekitar pukul 01.00 WIB di salah satu kost. Setelah dicek ke TKP, korban ditemukan sudah meninggal dunia bersama, disampingnya ada janin di dekatnya.
"Korban ditemukan itu setengah tidak berbusana. Kondisi kost dalam keadaan terkunci dari dalam dan itu kosnya sendiri," jelas Abid.
Sedangkan kondisi bayi itu, sudah kelihatan bentuknya dan masih dalam kondisi yang utuh.
Karena pihaknya menindaklanjuti dengan Penyelidikan, yakni memanggil saksi-saksi dan keluarga korban untuk dimintai keterangan dan proses penyelidikan.
Sejauh ini, pihaknya masih mengumpulkan sejumlah alat bukti terkait kasus pembunuhan tersebut. Selain itu juga melakukan pendalaman terhadap saksi-saksi serta masyarakat di sekitar kos korban.
"Pada intinya ini masih dalam proses lidik dan belum 1 kali 24 jam. Nanti hasilnya akan kita sampaikan lebih lanjut," terangnya.
Selain itu, pihaknya membawa korban berada di Rumah Sakit dr Soebandi, Patrang untuk dilakukan proses autopsi. Juga dilakukan pemeriksaan oleh Tim Inafis Polres Jember.
Jika proses autopsi dan identifikasi selesa , jenazah korban akan diserahkan ke pihak keluarga untuk segera dimakamkan.
Sebelum ditemukan meninggal dunia, korban sempat menghubungi orang tuanya, melalui Chat WA, Sabtu (19/10) pagi hari. Namun saat dihubungi balik, tidak ada respon. Baru pihak keluarga korban, menghubungi bapak kos (Pemilik kos) untuk memastikan keadaan putrinya itu.
Karena itu , pemilik kost kemudian mengecek kamar korban, korban ditemukan sudah meninggal dunia. Kasus tersebut, segera tersebar dan dilaporkan ke Mapolres Jember.
Hingga Senin malam ini, pihak kepolisian masih terus mendalami dan mengusut kematian ibu dan anak ini.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pendaki Asal Jember Terjatuh di Gunung Saeng Bondowoso, Tim Penyelamat Masih Lakukan Pencarian
- JAT4 Hadirkan 100 Buyer, Jember Jadi Titik Temu Petualang Wisata Nusantara dan Mancanegara
- 2.241 Jemaah Calon Haji Jember Latihan Praktek Manasik