Kepercayaan Masyakarat Adanya Corona Mulai Memudar

Winda Wahyu Ningtyas/Ist
Winda Wahyu Ningtyas/Ist

Akhir-akhir ini, kepercayaan masyakarat tentang adanya Covid-19 sudah mulai memudar. Bahkan, disejumlah tempat banyak ditemukan warga berkeliaran bebas dan tidak menggunakan masker.

Padahal, virus Corona asal Kota Wuhan China ini masih menghantui kita. Apalagi, setiap harinya, angka terkonfirmasi Positif masih ada.

Di Kabupaten Probolinggo saja, Kasus Covid-19 berdasarkan data yang dirilis oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Probolinggo hingga Rabu (10/2/2021) bertambah sebanyak 8 kasus.

Dari sisi penambahan kasus positif baru, hari ini ada tambahan 8 kasus dan jumlahnya secara kumulatifnya menjadi 2.905 kasus.

Tentunya, Satuan Tugas Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan sedang gencar-gencarnya melaksanakan razia yustisi. Namun, kenyataannya dilapangan, masyakarat menggunakan masker ketika ada petugas saja.

Adanya virus Corona ini, masyakarat dianjurkan untuk memakai masker. Sebab, dengan begitu dianggap sebagai cara efektif untuk meminimalisir risiko penularan Covid-19.

Oleh karena itu, semua orang yang beraktivitas di luar ruangan disarankan untuk mengenakannya.

Sebelumnya, hanya orang-orang yang berisiko tinggi terinfeksi virus corona jenis baru direkomendasikan untuk memakai masker.

Setelah melakukukan riset lebih lanjut, Organisasi Kesehatan Dunia dan pemerintah pun merekomendasikan penggunaan masker untuk semua orang.

Penting Sekali untuk Tetap Menggunakan Masker di Mana Saja

Di saat yang sama pula, kita semua harus tetap menjalankan protokol kesehatan, salah satunya adalah menggunakan masker. Nah, berikut ini adalah beberapa alasan kenapa sebaiknya kamu tidak melepas masker ketika sedang bepergian.

Risiko Ada di Mana-Mana

Kita semua tidak bisa langsung mengetahui apakah kita sudah tertular oleh virus yang berbahaya ini atau tidak. Hal ini dikarenakan meskipun ada orang sudah terinfeksi, namun orang itu bisa saja tidak memperlihatkan gejala apapun.

Kita bisa saja membawa virus dengan tubuh yang sehat dan meningkatkan risiko penularan ke orang lain yang lebih rentan. Dengan menggunakan masker, kita sudah berpartisipasi dalam menjaga kesehatan orang-orang di sekeliling kita, termasuk orang-orang yang kita cintai.

Bisa Menimbulkan Kesan Keliru

Memakai masker bisa membuat peranmu menjadi penting untuk kesehatan kita semua. Ketika ada orang yang membagikan foto atau video di media sosial di mana mereka tak mengenakan masker dan tak melakukan physical distancing, hal ini bisa memberikan kesan yang keliru.

Kesan keliru di sini artinya mereka yang melihat foto atau video yang dibagikan tadi dan merasa bahwa pandemi ini adalah masalah yang sepele dan mulai melupakan protokol kesehatan yang seharusnya dilakukan. Padahal faktanya protokol itu dan menggunakan masker membantu mencegah penularan virus.

Membantu Pekerjaan Petugas Medis

Menggunakan masker bukan hanya mengurangi risiko penularan virus dari satu orang ke orang lain, melainkan juga membantu pekerjaan dari para petugas medis yang berjuang di garis depan. Mereka sudah memberikan banyak waktu dan tenaganya untuk merawat yang jatuh sakit.

Salah satu cara paling mudah untuk membantu usaha mereka adalah dengan sesederhana menggunakan masker dan physical distancing. Dengan begitu perjuangan para petugas medis sejauh ini tak menjadi sia-sia.

Penularan Covid-19 Masih Tinggi

Hingga saat ini kita masih berperang melawan musuh yang tak kelihatan yaitu virus Covid-19. Cara penularannya pun sangat mudah antara satu orang ke orang yang lain melalui droplets atau cairan yang keluar dari mulut kita melalui batuk, bersin, atau berbicara.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengantisipasi penularan virus ini adalah dengan melakukan physical distancing dan menggunakan masker di tempat umum, serta mematuhi protokol kesehatan lainnya.

Mari Kita Saling Jaga Satu Sama Lain

Pada dasarnya, menggunakan masker di tempat umum akan sangat efektif jika kita semua melakukannya. Bukan hanya untuk keselamatan diri kita sendiri saja, melainkan juga untuk keselamatan orang-orang di sekeliling kita yang kita sayangi. Dengan adaptasi terhadap kebiasaan baru, jangan lupa untuk lengkapi semua kebutuhan mulai dari jaga jarak, menggunakan Masker dan lainnya.

Winda Wahyu Ningtyas

Penulis adalah Mahasiswa Fakultas Ilmu Hukum Universitas Islam Malang

ikuti terus update berita rmoljatim di google news