Peringatan Harlah ke-98, Mendes PTT dan Bupati Jombang Resmikan Monumen Lambang NU

Peresmian lambang NU di Jombang
Peresmian lambang NU di Jombang

Peringatan hari lahir Nahdlatul Ulama ke 98 di Kabupaten Jombang menjadi momentum perekat persatuan seluruh elemen menuju kemaslahatan bagi ummat, agama dan bangsa.


Terlebih dalam peringatan tersebut, juga telah diresmikan monumen lambang Nahdlatul Ulama terbesar di Indonesia yang terletak di depan Kantor PCNU Jombang, jalan raya Jombang - Surabaya, Kecamatan Mojoagung.

Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar beserta Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab menghadiri Peringatan Harlah NU ke 98 dan peresmian lambang Nahdlatul Ulama (NU) tersebut, Minggu (28/02).

Bupati Mundjidah menyampaikan bahwa telah banyak yang dilakukan oleh Nahdlatul Ulama (NU) untuk kemaslahatan agama dan bangsa. Dalam peringatan Harlah NU ke 98 ini juga telah dibangun monumen lambang NU terbesar yang berada di Kabupaten Jombang.

"Kami merasa bangga karena hanya ada di Kabupaten Jombang yang memiliki lambang NU terbesar. Bisa jadi, ini lambang yang terbesar di Dunia," tutur bupati perempuan pertama di Kabupaten Jombang yang juga Putri Pendiri dan Penggerak NU, Almaghfurlloh KH Wahab Chasbulloh dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Dengan adanya lambang NU terbesar di kantor PCNU Jombang, Bupati Mundjidah berharap agar para warga NU lebih menanam identitas diri, rasa percaya diri, keyakinan diri hingga keikhlasan untuk berkhidmat di NU untuk agama, umat, bangsa dan negara.

"Bahkan untuk menunjukkan kepada dunia bahwa NU adalah organisasi keagamaan dan kemasyarakatan yang Istiqomah dan lurus dalam membawa serta menyebarkan pesan Islam yang rahmatan lil ‘alamin," pungkasnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news