Satlantas Polres Madiun meraih juara 2 dalam Kawasan tertib lalu lintas (KTL) se-Jawa timur. Penghargaan dan piala di serahkan langsung oleh Wakapolda Jawa Timur Brigjen Djamaludin di hotel Wyndham Surabaya, selasa (3/12).
- Jenazah Pendaki Gunung Saeng Bondowoso asal Jember yang Terjatuh Berhasil Dievakuasi
- Satgas Pajak Bapenda Kabupaten Madiun lakukan Penagihan tunggakan PBB
- Bupati Hendy: 4.000 Petugas akan Mendata dan Mevalidasi Data Kemiskinan
Sementara itu Kasatlantas polres Madiun AKP Jimmy Heryanto H. Manurung mengatakan bahwa polres Madiun mendapat juara 2 dalam KTL berkat adanya koordinasi dan sinergitas secara terpadu forum LLAJ kabupaten Madiun serta kesadaran masyarakat terhadap peraturan lalu lintas.
"Saya sangat bangga Kawasan Tertib Lintas (KTL) bisa meraih juara 2 se Jawa Timur, ini berkat adanya koordinasi dan sinergitas secara terpadu forum LLAJ kabupaten Madiun serta kesadaran masyarakat terhadap peraturan lalu lintas dengan harapan dapat menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah kabupaten Madiun," kata AKP Jimmy.
Berikut daftar satlantas juara KTL se-jawa timur Juara umum Polrestabes, Juara 1 Polres Jember, Juara 2 Polres Madiun, Juara 3 Polres Malang, Juara 4 polres bangkalan.
Sebelumnya, Tim penilai Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL) yang di ketuai oleh Kompol Dwi Sumrahadi Rahmanto dari Ditlantas Polda Jatim melaksanakan audit dan penilaian Kawasan Tertib Lalu Lintas di jalan Panglima Sudirman kecamatan Mejayan kabupaten Madiun dalam rangka lomba KTL tingkat Polda Jawa Timur, beberapa waktu lalu.
Sekedar diketahui, kawasan Tertib Lalu Lintas adalah suatu ruas jalan, koridor, wilayah tertentu yang disepakati oleh instansi terkait di bidang lalu lintas dan ditetapkan melalui Perda sebagai proyek percontohan ketertiban baik bagi aparat terkait dalam menjalankan tugas sesuai kewenangan masing-masing secara terpadu maupun bagi pengguna jalan dalam memanfaatkan jalan sesuai dengan peruntukannya, sehingga lalu lintas dan angkutan jalan dapat terselenggara secara selamat, aman, lancar, nyaman dan effisiensi. [dak/mkd]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wadah Ekspresi Anak, Wali Kota Eri: Saya Yakin Pemimpin Surabaya Lahir dari Cak dan Ning Cilik
- Indeks Gemar Membaca di Salatiga Meningkat
- Wali Kota Eri Cahyadi Ajak Warga Semarakkan Pesta Rakyat Lomba Perahu Layar di THP Kenjeran