Tag :

#jawa timur

Rapat Paripurna serah terima jabatan dan penyampaian visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur digelar di ruang Paripurna Gedung DPRD Jawa Timur, Jalan Indrapura No. 1, pada hari pertama bulan Ramadan 1446 H. Acara ini menandai momen penting bagi Gubernur Jawa Timur terpilih, Khofifah Indarparawansa, bersama Wakil Gubernur Emil Dardak, dalam melanjutkan kepemimpinan di periode kedua mereka.

Perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra di Jawa Timur berlangsung sukses dan meriah, dengan berbagai lomba dan kegiatan yang menunjukkan kesolidan serta kekompakan para kader partai. Acara puncak perayaan tersebut digelar di kantor DPD Partai Gerindra Jatim, di Jalan Gayungsari Barat Surabaya, pada Minggu (9/2), yang dihadiri oleh seluruh jajaran pengurus serta kader dari 38 kabupaten/kota di Jawa Timur.

Tingginya harga cabai di pasaran telah membuat masyarakat resah. Bahkan, beberapa hari lalu, harga cabai rawit di Jawa Timur (Jatim) sempat tembus hingga Rp.100 ribu per kilogram. Meskipun ada sedikit penurunan harga belakangan ini, namun harga cabai masih terbilang tinggi jika dibandingkan dengan kondisi normal.