Kasus Covid 19 Tinggi, Pemkab Kediri Luncurkan Mobil PCR

Bupati Kediri, Saat Melakukan Rakor penanganan Covid 19
Bupati Kediri, Saat Melakukan Rakor penanganan Covid 19

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri bergerak cepat dalam penanganan Covid-19 yang masih tinggi.


Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan melakukan 3 T yakni Testing, Tracing dan Treatment.

Oleh sebab itu Pemerintah Kabupaten Kediri, meluncurkan kendaraan mobil tes Swab PCR yang akan menjangkau sejumlah daerah di Kabupaten Kediri. Hal ini ditegaskan oleh Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana dalam rapat evaluasi satgas Covid-19 yang dilakukan secara daring. Menurut Bupati Kediri, bahwa inovasi layanan tracing covid-19 ini ditargetkan minggu ini sudah beroperasi. 

"Mobil ini mampu melakukan tes tracing 30-40 sample dalam dua jam. Selain itu mobil ini akan berkeliling ke daerah-daerah yang berpotensi terjadinya penyebaran Covid-19," kata Bupati Kepada Kantor Berita RMOL Jatim, Rabu (7/7). 

Menurut Bupati bahwa setiap harinya, Mobil tes PCR ini ditargetkan akan mampu menjangkau 300 sample perhari.

"Dengan demikian harapan kita sebagai Pemerintah Kabupaten Kediri tracing dapat dilakukan secara cepat," imbuhnya.

“Kita akan lihat hasilnya, jika hasilnya baik, maka akan kita tambah lagi mobilnya,” sambungnya. 

Sementara itu senada dengan bupati Kediri, dr Eko Heriadi selaku direktur RS SLG sekaligus operator mobile PCR mengamini program tersebut. 

"Mobil ini Punya dua alat test dan 5 operator nakes, yang setiap alatnya sekali tes bisa 30-40 sample, jadi dalam bersamaan dalam waktu 2 jam bisa sekitar 60 sample" tuturnya.