Polres Jombang Salurkan Bantuan Sembako Ke Warga Terdampak PPKM Darurat

Polres Jombang Salurkan Bantuan Sembako/Ist
Polres Jombang Salurkan Bantuan Sembako/Ist

Pandemi Covid-19 yang kini menunjukkan kurva yang cukup tinggi dan tak sedikit yang menjadi korban jiwa, rupanya berdampak bagi masyarakat umum yang masih menggantungkan hidup hari esok lewat mata pencaharian mereka. 


Dengan adanya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat ini sangatlah berdampak terhadap mata pencaharian tersebut. Guna meringankan beban masyarakat bantuan sembako digelontorkan para petugas polisi di Jombang.

Polres Jombang memberikan bantuan berupa paket sembako untuk dibagikan ke warga di sepanjang jalan protokol kota Jombang. Sebanyak 300 paket yang terdiri dari 5 kg beras, vitamin, mie instan, Biskuit, susu. Selain itu juga, hand sanitizer, serta masker untuk menjaga diri dari paparan Covid-19.

Ratusan paket sembako tersebut dibagikan langsung oleh Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho dan Wakapolres Jombang Kompol Ari Trestiawan yang didampingi Pejabat utama Polres Jombang. Bansos diberikan pada abang becak, sukarelawan pengatur lalu lintas (Supeltas) serta perdagang kaki lima (PKL) yang berada di sekitar lokasi penyekatan PPKM darurat dalam kota.

Paket sembako dibagikan kepada masyarakat di sepanjang KH Wahid Hasyim, jalan Basuki Rahmat atau depan Stasiun Jombang, Jalan Abdul Rahman Saleh, Jalan Gus Dur dan Jalan Sukarno Hatta. Paket sembako diberikan untuk membantu warga yang terdampak langsung dengan adanya PPKM darurat.

"Banyak masyarakat yang terdampak dengan adanya PPKM darurat. Selain menegakkan aturan, kita juga melakukan kegiatan kemanusiaan. Berupa pembagian 300 paket sembako," kata AKBP Agung Setyo Nugroho dikutip Kantor Berita RMOLJatim usai membagikan paket sembako, Minggu (11/7).

Kapolres Jombang menjelaskan, pembagian paket sembako ini akan dilakukan selama diberlakukannya PPKM darurat yang berlangsung hingga 20 Juli mendatang. Pihaknya juga berharap bantuan tersebut bisa sedikit meringankan beban masyarakat di tengah pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat.

"Jadi setiap hari kita akan laksanakan. Saat ini masih di sekitar kota, besok akan menyasar kecamatan-kecamatan," terangnya.

Di sisi lain, Kapolres Jombang juga mengingatkan supaya warga tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan mengingat kasus pandemi Covid-19  belum melandai.

"Kedisiplinan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan menjadi bagian dari ikhtiar," tandasnya.