Sajikan Panorama Indah, Jalan Di Bondowoso Diserbu Muda Mudi

foto/rmoljatim
foto/rmoljatim

Tempat yang tergolong unik dan diyakini jarang ditemui ditempat lain, bisa dipastikan menjadi magnet untuk para muda mudi mengabadikannya.


Tempat yang tergolong unik dan diyakini jarang ditemui ditempat lain, bisa dipastikan menjadi magnet untuk para muda mudi mengabadikannya

Di Desa Ninggil, kecamatan Botolinggo Bondowoso, terdapat sebuah jalan yang diapit tebing dan sudah viral melalui unggahan di Facebook dan Instagram.

Pasca viral, ramai warga dari luar daerah datang untuk mengambil foto atau sekedar swafoto di lokasi tersebut. Ada yang datang bersama pasangannya, beramai-ramai dengan temannya. Bahkan ada sebagian pengunjung membawa mobil.

Perjalanan dari kota menuju lokasi tersebut sekitar 30-45 menit dengan kecepatan standar.

Jalan desa yang viral tersebut baru beberapa bulan di hotmix dan dibuat dengan cara mengeruk gundukan tanah yang menyerupai gumuk. Sehingga membentuk tebing di kedua samping jalan.

Pembukaan jalan itu sudah lama tetapi hanya saja baru diaspal oleh Pemerintah Kabupaten Bondowoso.

Di titik itulah para pengunjung mengabadikan foto. Di bagian atas, terdapat tumbuhan yang masih alami. Sehingga hasil foto tampak sangat estetik.

Salah seorang seorang pengunjung, Saiful (27) mengaku mengetahui lokasi tersebut dari media sosial Facebook.

" Kelihatannya unik dan saya mengira bukan di Bondowoso," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Minggu (28/11).

Saat tahu lokasinya masih di Bondowoso, ia bersama 3 rekannya bergegas menuju desa Ninggil tersebut untuk memastikan bahwa lokasinya memang seunik yang dilihatnya di Facebook.

" Jalan menuju lokasi sudah rame hilir mudik mas, ternyata memang rame mungkin karena unik," sambungnya.

Selain lokasinya di pedesaan kondisi aspalnya masih baru, dan kanan kirinya tebing. Itu yang menjadi nilai lebih bagi tempat tersebut dan menarik banyak warga luar daerah datang.

" Daerahnya memang perbukitan namun aksesnya bagus meskipun sedikit naik turun," terang warga Tamanan itu.

Pihaknya berharap lokasi tersebut bisa dikelola dengan baik oleh pemerintah desa. "Ya misalnya ditambah spot selfie di atas tebing," imbuhnya.

Baginya, meski hanya sekedar jalan kecil, tempat itu sangat Instagramable. 

"Cuma kan kendalanya mengganggu orang yang lewat," jelasnya.

Diakhirinya, meski dirinya satu jam lebih dari rumah menuju lokasi tersebut mengaku tidak mengecewakan.

" Tidak kecewa, ini jadi tempat berburu foto unik terbaru di Bondowoso," pungkasnya.

Sementara salah seorang warga sekitar, Haryanto mengatakan, setiap hari lokasi jalan itu ramai dengan pengunjung.

Apalagi hari Sabtu dan Minggu seperti saat ini, yang datang hampir menutupi jalan. "Pulang datang lagi, terutama sore hari," jelasnya.

Jalan desa di Kecamatan Botolinggo yang Instagramable itu mulai dikunjungi muda-mudi sejak sebulan terakhir. "Ini kan baru diresmikan, katanya viral di media sosial," jelasnya.

Sebagai informasi, dari pusat kota Bondowoso menuju lokasi tersebut kurang lebih 20km kearah timur atau 40menit perjalanan dengan kendaraan bermotor. (Sugianto)