Reses di Batu, Kader Demokrat Disambati Jalan Rusak dan Permohonan Bantuan Modal

foto/rmoljatim
foto/rmoljatim

Warga kecamatan Bumiaji, kota Batu berharap agar pemerintah segera memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak akibat tanah longsor dan banjir bandang, beberapa waktu lalu.


Keluhan itu diungkapkan warga saat mengikuti reses anggota DPRD Jatim, Agusdono Wibawanto, di gedung pujasera yayasan Nurul Huda, kecamatan Bumiaji, kota Batu pada Senin (30/5).

“Salah satunya adalah di jurang susun itu, gara gara banjir kemarin jalan banyak yang rusak dan jembatan kurang layak,” katanya.

Anggota komisi B DPRD Jatim itu mengatakan, warga mengeluh karena Pemkab Malang dan kota Batu masih belum melakukan perbaikan, sehingga aktivitas warga banyak terganggu karena adanya jalur yang masih rusak.

“Rata-rata pihak kabupaten dan kota Batu saling silang pendapat, sehingga saya mendapat masukan dari pak lurah agar pihak provinsi segera memperbaiki itu,” tambahnya.

Dia mengatakan, keluhan warga lainnya adalah keberadaan jalan provinsi di kota Batu yang masih kurang layak dan perlu perbaikan menyeluruh. Jalur tersebut sempit dan banyak terdapat lubang, sehingga dikhawatirkan akan mengancam keselamatan pengguna jalan.

“Jalur provinsi banyak yang kurang layak. Mereka menginginkan agar ada pembangunan di sector itu,” jelas anggota DPRD Jatim dari Dapil Malang Raya itu.

Selain perbaikan sektor infrastuktur, politisi Partai Demokrat itu berharap Pemprov Jatim bisa memberdayakan UMKM di kota Batu dengan memberikan bantuan modal. Sehingga, ekonomi warga bisa bangkit, setelah terpuruk akibat pandemi Covid 19.

“Ibu ibu membutuhkan modal dan fasilitas, sehingga mereka bisa maksimal menjalankan perekonomian dengan perkebunan. Terutama sayur mayur. Itulah yang mereka harapkan agar provinsi bisa memberikan bantuan,” jelasnya.

“Harapan kita agar mereka bisa difasilitasi, agar modal mereka yang tergerus saat pandemi itu bisa Kembali dan roda perekonomian bisa berjalan maksimal,” pungkasnya.