Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan memberi sinyal Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir bakal menjadi kader yang berlambang matahari terbit.
- PAN Akui Belum Bahas Sosok Capres
- Zulhas Siap Kawal Putra Din Syamsuddin dari Legislatif hingga Eksekutif
- Zulhas Percaya Erick Thohir Bisa Membawa Sepakbola Indonesia Lebih Baik
Baca Juga
“Iya kan hari-hari memang dengan saya terus,” kata Zulhas di Gedung Nusantara IV, Komplek Parlemen, Senayan, Minggu (29/1).
Menteri Perdagangan RI ini menambahkan bahwa kedekatan keluarga besar Erick Thohir dengan dirinya berlangsung cukup lama, sehingga PAN terbuka dengan Erick Thohir.
“Saya dengan Pak Erick Thohir ini saya kenal lama, keluarganya sahabat saya puluhan tahun. Saya paham Pak Erisk ini dan keluarganya berjuang untuk merah putih,” ujarnya.
Disinggung mengenai kapan akan meresmikan Erick Thohir gabung ke PAN. Zulhas meminta agar masyarakat bersabar.
“Nanti tunggu tanggal mainnya,” tutupnya sambil terkekeh.
- Menhub Pastikan Bandara Kertajati Akan Layani Pemberangkatan 20 Kloter Jemaah Haji Tahun Ini
- JMSI Dukung Kampanye #RamadanTanpaKelaparan
- Pengantin Baru di Banyuwangi Langsung Dapat Tiga Dokumen Kependudukan