Pj. Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono bersama Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto dan Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay meninjau Proses Penghitungan Suara dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024 Tingkat Provinsi di H. Shangrilla Surabaya, Kamis (7/3).
- Usulan PAN dan PKB Pemilu Ditunda Dinilai Menghancurkan Demokrasi
- Mesin Politik Relawan Ganjar Mulai Dipanaskan di Daerah
- Deklarasikan Dukungan kepada Ganjar Pranowo, Komunitas Mlijo Berharap Ada Program Khusus Pedagang Sayur
Secara khusus Pj Gubernur Adhy menegaskan bahwa proses perhitungan suara yang sedang berlangsung sangat lancar dan kondusif. Beberapa penghitungan suara terus berjalan dan telah masuk proses penghitungan suara.
Termasuk Jember yang sempat ada kendala, hari ini juga sudah dalam perjalanan menuju Shangrilla untuk direkap bersama di tingkat KPU Prov. Jatim.
"Allhamdulillah secara umum proses perhitungan suara berlangsung sangat kondusif. Bahkan saat ini KPU Jember dalam perjalanan dan kemudian bergabung suaranya di KPU Jatim. Mudah-mudahan hari ini bisa segera tuntas termasuk rekapitulasi dari Kota Surabaya," ungkapnya.
Di sisi lain, Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto mengatakan, jajaran Polda Jatim berkomitmen untuk mengamankan secara keseluruhan proses rekapitulasi sampai besok final rekapitulasi pada Jumat (8/3).
"Besok tepatnya hari Jumat, pekerjaan KPU Jatim harus segera rampung. Mari kita doakan dan dukung. Saya pastikan perjalanan penghitungan suara ini berlangsung aman," tegasnya.
"Sebanyak 50 personil TNI-Polri kita siagakan. Mudah mudahan bisa menambah moril jajaran KPU Jatim termasuk seluruh petugas yang tergabung dalam penyelenggaraan pemilu tahun ini," imbuhnya.
Sementara itu Ketua KPU Jatim Aang Kunaefi mengatakan, memasuki hari ke lima rekapitulasi suara yang masuk ke Jatim sekitar 29 kabupaten/kota telah terselesaiakan.
Namun, terdapat beberapa kabupaten/kota yang harus merapikan surat suara setelah mendapatkan catatan dari KPU Jatim.
"Mudah mudahan hari ini sampai besok kami bisa menyelesaikan seluruh pekerjaan rekapitulasi di tingkat provinsi," urainya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Tinjau Banjir Ponorogo, Pj. Gubernur Adhy Fokuskan Evakuasi Warga dan Perbaikan Tanggul Jebol
- Luncurkan Layanan Konsultasi Ekspor, Pusat Kurasi dan Galeri Indag, Pj. Gubernur Adhy Optimistis Makin Banyak Produk UKM Jatim Tembus Pasar Dunia
- Revitalisasi Pasar Kembang Tahap Pertama Segera Dimulai, PD Pasar Surya Bangun TPS untuk Pedagang