Partai Demokrat sudah menyiapkan calon pengganti Jhoni Allen Marbun yang didepak dari partai lantaran telah membelot dan menggagas kubu KLB Sibolangit.
- Demokrat Resmi Punya Dewan Pakar yang Dipimpin Andi Mallarangeng
- Irwan Fecho Gantikan Mendiang Renville Antonio
- Terpilihnya Aklamasi AHY dan SBY sebagai Pemimpin Demokrat Akan Bawa Kejayaan di Pemilu 2029
Namun, siapa pengganti Jhoni Allen belum dapat disampaikan lantaran masih menunggu proses di meja pimpinan DPR RI.
Hal itu disampaikan Sekretaris Fraksi Partai Demokrat DPR Marwan Cik Asan usai rapat Paripurna, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (23/3).
"Iya sudah disiapkan, tapi belum bisa kita proses," ucap Marwan seperti ditulis Kantor Berita Politik RMOL.
Dia menambahkan, proses peragantian antarwaktu (PAW) belum bisa diproses oleh pimpinan DPR lantaran surat pemberhentiannya belum diterima oleh Fraksi Demokrat, dan masih menunggu SK dari Presiden.
"Belum bisa kami usulkan, kalau surat pemberhentiannya belum kami terima. Kan surat pemberhentiannya SK nanti dari Presiden," tutup Marwan.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Demokrat Resmi Punya Dewan Pakar yang Dipimpin Andi Mallarangeng
- Irwan Fecho Gantikan Mendiang Renville Antonio
- Terpilihnya Aklamasi AHY dan SBY sebagai Pemimpin Demokrat Akan Bawa Kejayaan di Pemilu 2029