bank bjb kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih penghargaan sebagai "Most Popular Brand of The Year" dalam kategori Keuangan Perbankan Daerah dari Jawa Pos. Penghargaan ini merupakan bagian dari ajang Jawa Pos 7 Most Popular Brand of The Year 2024, yang menganugerahkan penghargaan kepada tujuh brand terpopuler di 60 kategori sektor pilihan masyarakat Indonesia.