Kampoeng Kopi Reborn, Cara Pemkab Bondowoso Promosikan Kopi Khas Kota Tape

Suasana Kampoeng Kopi Reborn di Bondowoso/RMOLJatim
Suasana Kampoeng Kopi Reborn di Bondowoso/RMOLJatim

Berbagai langkah dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso untuk mempromosikan salah satu produk unggulan salah satunya kopi. 


Yang terbaru pemkab Bondowoso melalui Satuan Polisi Pamong Praja menggelar event Kampoeng Kopi Reborn Bondowoso. 

Kasatpol PP Bondowoso, Slamet Yantoko menyebutkan banyak hal yang diharapkan dalam kegiatan yang digelarnya tersebut. 

" Salah satunya perkenalkan salah satu produk unggulan kita yakni kopi" ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim Jum'at (27/10). 

Slamet mengatakan, pihaknya memang menjadikan kopi salah satu komoditi kota tape yang perlu terus dipromosikan kepada masyarakat luas. 

" Selain itu juga membantu meningkatkan ekonomi pelaku UMKM setempat " terangnya. 

Kegiatan yang didesain dengan konsep tradisional atau jadul tersebut juga memasarkan berbagai makanan dan jajanan tradisional yang biasa dijumpai di pasar. 

Tak hanya itu, pihaknya juga memberi ian himbauan kepada masyarakat agar menjauhi rokok ilegal yang selama ini masih sering kali diedarkan secara diam-diam.

Informasi tambahan, berbagai jenis kopi khas Bondowoso tersedia di tempat tersebut seperti Arabica Java Ijen Raung, Robusta serta kopi luwak.[adv]