Driver Ojol Tabrak Maling Motor Milik Pengantar Paket di Probolinggo 

Polisi saat melakukan pemeriksaan terhadap pelaku maling motor/RMOLJatim
Polisi saat melakukan pemeriksaan terhadap pelaku maling motor/RMOLJatim

Seorang warga asal Kecamatan Leces Kabupaten Probolinggo, babak belur dihajar warga saat kepergok mencuri motor milik pengantar paket.


Pelaku yang babak belur dihajar warga bernama Ashari (52) warga Desa Jorongan, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Kantor Berita RMOLJatim, saat itu pengantar paket yaitu Fathur Rohman (29) warga Desa Jangur, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, mengantar paket di Kelurahan Kebonsari Kulon, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo.

Namun, sesampainya di rumah pemesan, korban lalu memarkirkan kendaraannya dengan kontak yang masih menempel.

Selang beberapa menit kemudian, pelaku datang dan mendekati motor Vario nopol N 6753 MY serta membawa kabur.

Sontak, pemilik motor sempat melihat aksi itu dan berusaha mengejar pelaku yang saat itu sudah dikendarainya.

Bahkan, seketika itu juga ada driver ojek online yang juga berusaha mengejar pelaku. Sehingga pelarian pelaku berakhir tertangkap di jalan Melon, Kecamatan Kedupok Kota Probolinggo.

Korban menyebutkan, kalau lokasi saat itu memang sepi.

"Sekitar 1 sampai 2 menit sepeda motor saya sudah dibawa kabur," katanya, seperti dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (1/2).

Tertangkapnya pelaku sebut Rohman, ketika sedang berhenti.

Melihat pelaku berhenti, lanjut Rohman, langsung ditabrak dari belakang oleh driver ojol.

Pelaku terpental. Barulah banyak warga dan pengguna jalan yang melintas berhenti kemudian menghajar pelaku sampai akhirnya polisi datang dan membawa pelaku.

"Saat berhenti dan ditabrak itu,  pelaku sedang menelpon," katanya pada wartawan.

Diduga, kata Rohman, pelaku menghubungi teman lainnya. "Kayaknya sedang menghubungi komplotannya," akunya.

Pada saat itu juga, ada petugas dari Polsek dan Koramil yang sedang patroli.

"Beruntung ada petugas dari polsek dan koramil sehingga langsung diamankan dan dibawa ke polsek," ungkapnya.

Sementara Kapolsek Wonoasih Polres Probolinggo Kota, Kompol Soemardjo mengatakan, pelaku kini sudah diamankan.

Menurutnya, dari pemeriksaan awal diketahui jika pelaku merupakan residivis dan spesialis Curanmor.

"Untuk penanganan selanjutnya kami serahkan ke Satreskrim Polres Probolinggo Kota," pungkasnya.