Khofifah Jamin Keamanan Mahasiswa Asal Papua Di Jatim

Mahasiswa asal Papua yang tengah belajar di Jawa Timur dijamin keamanannya.


"Saya berikan garansi kepada seluruh mahasiswa Papua sedang  belajar di Jawa Timur akan terjaga keamanannya dan terlindungi," ujar Khofifah.

Terkait isu yang beredar, Khofifah menegaskan pernyataan oknum warga Surabaya yang menyinggung perasaan masyarakat Papua bukanlah sikap seluruh warga Jawa Timur.

Khofifah meminta seluruh elemen masyarakat untuk menjaga hubungan baik antara warga Papua dan Jawa Timur.

Seluruh warga bangsa, kata Khofifah, harus berkomitmen menjaga Negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan menjaga Pancasila.

"Sejauh ini hubungan kami (Pemprov Papua-Pemprov jatim) sangat baikGubernur Papua akan segera ke Jawa Timur untuk berkomunikasi dengan mahasiwa Papua di Surabaya," tandas Khofifah. [mkd]


ikuti terus update berita rmoljatim di google news