Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Madiun menetapkan Paslon Nomor Urut 2, Hari Wuryanto-dr Purnomo Hadi, sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih, dalam Rapat Pleno Terbuka di Hotel Aston, Kamis (9/1).
- Terima Audiensi Pengurus KONI, Bupati Minta Geliatkan Olahraga di Madiun
- Safari Ramadan Perdana, Bupati Madiun Kunjungi Ponpes Subulul Huda Kembang Sawit
- Bupati Madiun Hari Wuryanto Tekad Majukan Kabupaten Madiun Usai Ikuti Retret di Akmil Magelang
Paslon dengan akronim Harmonis ini memperoleh suara sebanyak 241.652 suara, mengalahkan suara Paslon Nomor Urut 1, H Ahmad Dawami-Shandika Ratna Ferryantiko 194.421 suara di pilkada serentak pada 27 November 2024 lalu.
“Setelah rapat pleno ini nanti kita pemberkasan diserahkan kepada Kementerian Dalam Negeri, dari pemerintahan daerah,” kata Ketua KPU Kabupaten Madiun Nur Anwar.
Sementara itu usai ditetapkan sebagai bupati terpilih, Hari Wuryanto akan mengsinkronisasi visi misi dilaksanakan supaya terwujud harmonisasi antara pemerintah daerah, pemerintah provinsi dan pemerintah pusat.
“Harapannya bisa melaksanakan program program kami supaya visi misi yang disampaikan bisa diimplementasikan ke masyarakat, dan mewujudkan Kabupaten Madiun bersahaja,” ujar Bupati terpilih yang akrab disapa mas Hari Wur usai rapat pleno.
Dia mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Bumi Kampung Pesilat yang sudah memberikan kepercayaan untuk meneruskan membangun Kabupaten Madiun.
“Setelah dilantik nanti kami langsung bekerja karena melaksanakan amanah dari masyarakat, dan bisa langsung tancap gas,” pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Terima Audiensi Pengurus KONI, Bupati Minta Geliatkan Olahraga di Madiun
- Safari Ramadan Perdana, Bupati Madiun Kunjungi Ponpes Subulul Huda Kembang Sawit
- Wakil Bupati Madiun Pimpin Sosialisasi SAKIP