Maya Dwi Ramdhani (21 tahun), akhirnya meninggal dunia saat berupaya mengejar jambret.
- Jambret Dimassa di Kawasan Tugu Pahlawan, Nyebur Sungai dan Kemudian Mati
- Sempat Kabur, Dua Jambret yang Sebabkan Mahasiswi UINSA Meninggal Akhirnya Tertangkap
- Nongkrong di Tengah Kota Surabaya, Diserang Empat Jambret Bersajam Dekat Pos Polisi
Mahasiswi UINSA itu mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Semarang pada Kamis malam (23/5/2024). Insiden ini terjadi ketika Maya mencoba mengejar pelaku penjambretan.
Maya dijambret saat melintas di Jalan Arjuno, Surabaya. Korban kemudian berusaha mengejar pelaku yang jumlahnya belum diketahui. Namun, sesampainya di depan sebuah minimarket di Jalan Semarang, sekitar pukul 23.30 WIB, Maya mengalami kecelakaan.
Kapolsek Sawahan Kompol Domingos De Fatima Ximenes menjelaskan penjambretan berujung kecelakaan tersebut. Pihaknya telah mengamankan CCTV di lokasi kejadian. Juga meminta keterangan sejumlah saksi di sekitar lokasi.
"Kami belum menerima laporan, kemungkinan keluarga korban masih berduka. Kami sudah memonitor jam tiga sampai empat sore, mengambil rekaman CCTV di lokasi untuk kami analisis," ujar Domingos kepada wartawan.
Pihaknya menerjunkan anggota untuk melakukan penyelidikan. Dia mengimbau masyarakat agar berhati-hati ketika keluar di malam hari.
"Jika tidak ada kepentingan jangan keluar sampai tengah malam. Kebanyakan yang menjadi korban ibu-ibu serta remaja perempuan karena Jalan Arjuno track-nya lurus dan penerangan lampu kurang," tuturnya.
Sementara Bambang, salah satu pedagang yang biasa mangkal di jalan Arjuno menjelaskan, memang jika malam hari Jalan Arjuno selalu sepi.
"Kalaupun ada polisi, itu hanya lewat saja pakai mobil. Tidak ada yang berhenti berjaga. Harusnya di sini ada penjagaan, akan di sini banyak hotel, tempat dugem, rawan terjadi kriminal," ujarnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Jambret Dimassa di Kawasan Tugu Pahlawan, Nyebur Sungai dan Kemudian Mati
- Jadi Pengedar Narkoba Lintas Kota, Perempuan asal Surabaya Terdeteksi saat di Jombang
- Jelang Ramadan, Pemkot Surabaya dan Polrestabes Sidak Pasar Pastikan Stok Bapok Aman