Poling 24 Jam RMOL: Ganjar-Sandi, Anies-Airlangga, Prabowo-Erick, Siapa Menang?

ilustrasi/net
ilustrasi/net

Bursa calon presiden (capres) belum banyak berubah jelang pencoblosan Februari 2024 mendatang. Sejauh ini, hanya ada tiga kandidat yang paling banyak dijagokan publik menjadi capres, yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.


Sementara perdebatan menarik ada pada sosok bakal calon wakil presiden (cawapres) yang mendampingi ketiganya. Di saat bacapres sudah dideklarasikan partai dan koalisi, belum ada satu pun bakal cawapres yang resmi akan diusung.

Berangkat dari dinamika politik yang masih dinamis tersebut, redaksi Kantor Berita Politik RMOL kembali menyuguhkan poling 24 jam terkait kecenderungan publik, khususnya warganet memilih pasangan capres dan cawapres 2024.

Poling digelar secara daring melalui akun media sosial Twitter RMOL hari ini, Senin (3/7) pukul 07.05 dan akan ditutup pada Selasa (4/7) pukul 07.05 WIB. Poling dibuka dengan kunci pertanyaan "Bila Pilpres diikuti tiga pasangan berikut, pasangan mana yang Kamu pilih?".

Ada tiga pasang capres dan cawapres yang disuguhkan redaksi, yakni Ganjar Pranowo-Sandiaga Uno, Anies Baswedan-Airlangga Hartarto, dan Prabowo Subianto-Erick Thohir.

Selain diunggah di Twitter RMOL, poling ini juga disebarluaskan melalui berbagai platform media sosial dan pemberitaan redaksi untuk menjaring sebanyak mungkin suara warganet.

Sebagai catatan, poling ini tidak menggunakan metode survei yang digunakan lembaga survei pada umumnya. Tidak ada batasan jumlah pemilih atau sampel selama poling yang digelar 24 jam ini.