Momen unik terekam di Istana Negara, Jakarta, sesaat sebelum Presiden Joko Widodo melantik menteri dan wakil menteri Kabinet Indonesia Maju, pada Rabu siang (15/6).
- Hanura Parpol Pertama Daftarkan Bacaleg di KPU Jember
- Bangkitkan Ekonomi Lamongan, Bupati Yuhronur Gandeng Kadin
- Gerakan Cinta Produk Anak Negeri Bisa Atasi Tekanan Pandemi Covid-19
Pelantikan tersebut, dihadiri tujuh ketua umum partai politik koalisi. Mereka adalah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Juga ada Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa.
Uniknya, aroma poros politik mulai terasa diantara mereka. Terlebih, sudah ada Koalisi Indonesia Bersatu yang dimotori Partai Golkar, PAN, dan PPP.
Pada momen yang terekam dalam tayangan kanal Youtube Sekretariat Presiden, nampak Jokowi yang bersebelahan dengan Surya Paloh berada satu iringan dengan Airlangga, Suharso, dan Zulhas.
Sementara, Megawati dan Prabowo tengah mengapit Muhaimin Iskandar di iringan terpisah.
Memang, belakangan santer terdengar PDIP dan Gerindra akan membentuk poros koalisi. Hal ini, untuk memuluskan jalan pasangan Prabowo dan Puan Maharani di Pilpres 2024.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Biaya Pemilu Terlalu Mahal, Prabowo Minta Ketum Parpol Ubah Sistemnya
- Misteri Ketum Parpol Diduga Aniaya Wanita Akhirnya Terjawab
- Pimpin Rakernas XVII APEKSI, Wali Kota Eri Satukan Sistem Aplikasi Kota Seluruh Indonesia