Bupati Probolinggo Kena OTT, LPPI: Bukti Komitmen Ketua KPK Berantas Korupsi

Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari.
Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari.

Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Pemuda Pemerhati Indonesia (DPP LPPI) mengapresiasi Ketua KPK, Firli Bahuri, atas kinerja bawahannya yang berhasil melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari dan suaminya Hasan Aminuddin yang merupakan anggota DPR RI pada Senin dinihari (30/8).


Ketua Umum DPP LPPI, Dedi Siregar, menyakini saat ini KPK sudah mengantongi bukti-bukti terkait perkara jual beli jabatan kepala desa dan barang bukti yang disita KPK senilai Rp 360 juta.

"Sejak awal terlihat keseriusan Ketua KPK, Firli Bahuri, dalam melakukan penindakan korupsi di Indonesia tidak main main, salah satunya dibuktikan dengan melakukan OTT terhadap Bupati Probolinggo," kata Dedi dalam keterangannya kepada Kantor Berita RMOLJabar, Selasa (31/8).

Selain itu, lanjut Dedi, KPK telah berhasil menyelamatkan uang negara dan daerah sepanjang 2020 melalui program-program pencegahan. Nilai tersebut berasal dari upaya pemulihan, penertiban, dan optimalisasi aset.

"Melalui Kedeputian Bidang Koordinasi dan Supervisi (Korsup), KPK bersama-sama pemerintah daerah telah menyelamatkan potensi kerugian negara senilai total 954,2 triliun selama 2020,” ujarnya.

Berdasarkan data yang dimilikinya, Dedi mengklaim KPK telah mampu menyetorkan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNPB) ke kas negara dengan nilai total Rp 120,3 miliar.

Adapun jumlah yang disetorkan KPK ke kas negara itu terdiri dari denda hasil tindak pidana korupsi sebesar Rp 14 miliar. Kemudian berasal dari uang hasil sitaan kasus korupsi sebesar Rp 54,4 miliar, uang pengganti perkara korupsi Rp 19,8 miliar, uang sitaan dari kasus tindak pidana pencucian uang (TPPU) sebesar Rp 18,5 miliar.

Kemudian, uang hasil lelang KPK dari perkara tindak pidana korupsi Rp 3,3 miliar, gratifikasi Rp 2,9 miliar, dan jasa giro sebesar Rp 7 miliar.

"Kami menilai prestasi KPK di bawah ketua Firli Bahuri patut diapresiasi. Keberhasilan dalam melakukan OTT Bupati Purbalinggo dan  penyelamatan aset serta menyelamatkan keuangan negara yang tentu saja ini sebuah prestasi yang harus diapresiasi,” tutupnya.