Ketua Komisi VI DPR RI Santuni Keluarga Anak Yatim Piatu yang Lumpuh 7 Tahun

Salehuddin, saat bersama keponakannya/RMOLJatim
Salehuddin, saat bersama keponakannya/RMOLJatim

Ketua Komisi VI DPR RI, Faisol Riza berbagi kebahagiaan kepada anak yatim piatu yang mengalami lumpuh selama 7 tahun.


Selain lumpuh, anak yatim piatu bernama Rifka Dina Aulia, asal Desa Sindetlami Kecamatan Besuk Kabupaten Probolinggo ini, mengalami gizi buruk.

Bantuan yang diberikan oleh Ketua DPP PKB ini berupa sarana dan prasarana serta vitamin dan sejumlah uang. 

Vitamin yang diberikan tersebut berupa susu formula, untuk meningkatkan gizi agar terbebas dari gizi buruk.

"Saya tidak menyangka, kalau Bapak Faisol Riza, sangat peduli sekali. Saya ucapkan terimakasih banyak atas kepeduliannya. Tolong sampaikan ke Pak Riza," jelas Solehudin, paman Rifka, kepada Kantor Berita RMOL Jatim, Selasa (1/3).

Menurutnya, selama ini Rifka hanya tertidur diatas tempat tidur serta kasur yang usang.

"Tidur disini sudah, ya gimana lagi. Karena memang tidak ada yang bagus mas," katanya sambil menunjuk kasur yang usang.

Salehuddin menceritakan, kalau keponakannya itu lahir dengan cara prematur.

"Ya kondisinya seperti sekarang ini, tidak bisa jalan. Setiap harinya hanya minum susu saja," ungkapnya.

Saleh menceritakan, sejak usia 8 bulan, Rifka sudah menjadi yatim setelah ibunya yaitu, Babur Rahma (30) meninggal dunia. 

Namun, selang dua bulan, ayahnya yaitu Hasan (32), juga meninggal dunia. Sehingga, Rifka menjadi yatim-piatu dengan kondisi fisik lumpuh.

"Bapak kandungnya namanya Hasan, warga Desa Betek Taman, Kecamatan Gading, juga sudah meninggal dunia. Dia meninggal dunia setelah pisah dengan adik saya, belum genap setahun lalu adik saya meninggal," ungkapnya.

Semenjak itulah, lanjutnya, kondisi Rifka memprihatinkan. Disamping ditinggal meninggal orang tuannya, kondisi ekonomi yang kekurangan.

"Saya mengucapkan terimakasih pada warga yang telah peduli terhadap keponakan saya. Semoga, Allah SWT membalas semua kebaikannya," tegasnya.