PKB Juara, PDIP dan Gerindra Salip-Salipan: Hasil Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 Jatim

Ilustrasi kantor DPRD Jatim/ist
Ilustrasi kantor DPRD Jatim/ist

Pemilu 2024 telah usai, dan kini saatnya kita melihat siapa saja yang akan mewakili rakyat di DPRD Jawa Timur. KPU Jatim telah merampungkan rekapitulasi suara tingkat provinsi, dan berikut 10 partai politik yang dipastikan mendapat kursi di DPRD Jatim.


Dari hasil konversi suara menjadi kursi melalui penghitungan sainte lague, PKB menjadi partai yang memperoleh kursi terbanyak di DPRD Jatim untuk periode 2024-2029. Dari hasil rekapitulasi suara, PKB mendapat 27 kursi yang tersebar di 14 daerah pemilihan atau dapil di Jawa Timur. 

Di masing-masing dapil tersebut, PKB nyaris rata mendapat dua kursi. Hanya di Dapil Jatim I (Kota Surabaya) dan Dapil Jatim 8 (Kediri Raya) yang hanya mendapat 1 kursi. Sedangkan di dapil Jatim 4 atau kawasan Tapal Kuda PKB mengemas 3 kursi. 

Jika dibanding Pemilu 2019, jumlah PKB naik dua kursi. Sebab sebelumnya mereka mendapat 25 kursi DPRD Jatim. 

Bendahara DPW PKB Jatim Fauzan Fuadi menyebut, jika dilihat dari target yang sebelumnya dicanangkan, perolehan 27 kursi itu sebetulnya belum optimal. Meski begitu, Fauzan menyatakan hasil itu patut disyukuri. Apalagi, berstatus peraih kursi terbanyak. 

Pada Pemilu 2019, PKB memiliki suara besar namun tidak linier dengan perolehan kursi sehingga kalah dari PDIP di DPRD Jatim. "2024 rasanya lega PKB kembali juara dan mengenakan kembali mahkotanya. Perolehan suara juara, perolehan kursi pun juara," kata Fauzan, Selasa (12/3/2024).

Dalam penjelasan Fauzan belum lama ini, ada banyak faktor yang dibaca mengapa tren kursi PKB naik. Salah satu faktor utama adalah efek ekor jas Pilpres 2024. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menjadi salah satu kontestan. 

Meski Pilpres belum menang, namun proses pemenangan di internal kader disebut optimal sehingga mendongkrak upaya pemenangan Pileg. Lebih jauh Fauzan membaca, perolehan kursi ini sebagai dukungan dari para pemilih loyal PKB. 

"Terima kasih kepada semua yang sayang dengan PKB. Para ulama, kiai, bu nyai, gawagis dan nawaning, para santri, loyalis, caleg-caleg PKB di semua level, kontribusi mereka semua adalah saksi sejarah kembalinya tropi kemenangan ke pangkuan PKB," ujarnya.

 Fauzan menyebut, PKB tidak akan terlena dengan hasil ini. Apalagi dalam waktu dekat bakal ada Pilkada serentak 2024. "PKB harus bisa ijo royo-royo kan lagi Jatim. Targetnya sapu bersih kemenangan. 70 persen kader gol," jelas Ketua Fraksi PKB DPRD Jatim ini. 

Dibawah perolehan PKB, ada PDI Perjuangan yang mendapat 21 kursi DPRD Jatim. Berbeda dengan PDIP perolehan ini diketahui turun jika dibanding Pemilu sebelumnya. Pada Pemilu 2019, PDIP menjadi partai pemenang dengan memperoleh 27 kursi. 

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim Sri Untari menyatakan meski turun, pihaknya tetap bersyukur atas capaian tersebut. Sebab, menurut Untari dukungan suara dari pemilih apalagi berbuah kursi merupakan amanah yang harus dijalankan dengan baik. 

"Alhamdulillah, tentu kami terimakasih kepada masyarakat Jawa Timur yang masih mempercayakan suara kepada PDI Perjuangan," ungkap Untari saat dikonfirmasi terpisah. 

Untari mengakui, Pemilu kali ini memang menjadi tantangan politik tersendiri bagi PDIP. Meski Pilpres mereka kalah di Jawa Timur, namun PDIP Jatim masih bisa bernafas lega sebab hasil Pileg tidak membuat perolehan kursi di DPRD Jatim anjlok tajam. 

Jika berkaca dari perolehan kursi DPRD Jatim hasil Pemilu 2024, PDIP berstatus sebagai runner up. Pesaing terdekat PDIP adalah Gerindra, kursi keduanya pada hasil Pemilu 2024 sama yakni 21 kursi. Meskipun sama, Untari bersyukur lantaran dari suara PDIP relatif unggul. 

"Tentu ini hasil kinerja seluruh pihak," ucap Untari yang juga Ketua Fraksi PDIP DPRD Jatim. 

PDIP menyebut tidak akan berlarut-larut dalam hasil Pileg ini. Apalagi, kontestasi Pilkada sudah harus dipersiapkan. Untari mengatakan, beberapa waktu lalu, PDIP sudah menggelar rapat koordinasi sebagai persiapan Pilkada. 

"Persiapan Pilkada akan terus kami lakukan," jelasnya. 

Berikut hasil perolehan kursi partai politik untuk 120 kursi di DPRD Jatim dari metode penghitungan sainte lague :

- PKB : 27 Kursi

- PDIP : 21 Kursi

- Gerindra : 21 Kursi

- Golkar : 15 Kursi

- Demokrat : 11 Kursi

- NasDem : 10 Kursi

- PAN : 5 Kursi

- PKS : 5 Kursi

- PPP : 4 Kursi

- PSI : 1 Kursi.